Search This Blog

Wednesday, November 12, 2008

Un-bake Klappertaart



Dari dulu aku emang suka klappertaart. Tapi belinya kalo lagi iseng aja, misalnya ngeliat di toko kue, ya udah, beli. Gak ada klappertaart tertentu yang aku suka dan gak pernah punya tujuan beli itu doang. Pernah sama sepupuku Tona, iseng beli Hanna's klappertaart di Sogo foodhall, langsung kepengen nyoba bikin. Tapi gak ada resep yang seperti itu, pake resep lain aja, hasilnya enak juga, seperti klappertaart pada umumnya tapi beda jauh sama Hanna's.

Beberapa hari yang lalu, waktu sama Bokap ke PS, beli lagi dah yang rasa keju. Enaaakkk....tapi dikiiiitttt.... hehehehe.... pulangnya, langsung browsing, eeeehhh...ketemu resepnya di sini. Baru tau deh, kalo klappertaart itu ada yang di panggang dan ada yang gak. Kalo' klappertaart Hanna's , jenis yang gak di panggang. Texturenya lembut (mirip vla kental) dan enak di makan dingin-dingin. Naaahh...kemarin langsung di coba. Tapi resepnya banyak yang aku ganti, biar gak ada yang mubazir gituu... Ini resep versi ku ya, kalo mau yang asli, langsung klik aja ke link-nya.

Un-bake Klappertaart

Bahan :
500 gr daging kelapa muda (buang kulit ari yang menempel ya!)
150 gr tepung terigu
150 ml air
1000 ml susu segar
10 sdm susu kental manis
1/2 sdt essence vanilli
100 gr margarine
100 gr butter
200 gr gula
6 kuning telur
2 putih telur


Caranya:
1. Larutkan terigu dengan air. Aduk rata hingga halus dan tidak menggumpal. Sisihkan.
2. Campurkan semua bahan ke dalam panci besar, aduk rata.
3. Masukkan larutan terigu, aduk rata.
4. Masak dengan api kecil dengan di aduk satu arah hingga kental. Matikan api, aduk terus hingga agak dingin. Masukan kedalam wadah. Dinginkan di kulkas. Ready to serve.

Variasi:
Sempat juga aku bikin variasinya (kebetulan ada sisa creamcheese). Ketika hampir mengental, adonan aku pisah sekitar 600 gr, lalu aku tambah 100 gr Yummy™ creamcheese, aduk dan di panaskan lagi sebentar hingga mengental.

Hasilnya aku bawa deh ke kantor buat di cicipin, ternyata, yang pake creamcheese lebih creamy gitu. Tapi yang gak suka cheese, lebih suka yang biasa....next time yang biasa aku tambah fresh cream kaya' resepnya teh Uceu ahhh...biar lebih creamy juga gitchuu...

O ya, toppingnya, yang biasa aku kasih serutan coklat couverture dan ada yg pake bubuk kayu manis aja. Yang pake creamcheese aku kasih topping blueberry dan pake serutan keju + cherry.

Hari ini, aku makan klappertaart lagi (hasilnya banyaaaaakkk oi!) ternyata, malah lebih enak...

PS: Foto diatas jangan di tiru. Jangan coba-coba pake papercup, hancur dah! *ya iyalah..*



No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Anniversary

Daisypath Anniversary tickers

Ava

Lilypie Kids Birthday tickers

Eijaz

Lilypie Fourth Birthday tickers